3 Me Time Yang Sederhana, Tapi Berefek Dasyat.

  • September 25, 2019
  • By Yuni Siti Nuraeni
  • 0 Comments



Pengalaman menjadi full mom adalah pengalaman yang menarik buat saya. Saat melahirkan anak ketiga, semua aktifitas saya diluar rumah (mengajar) total terhenti dan tidak tanggung- tanggung saya ambil cuti dua tahun. Wow, itu sih bukan cuti ya tapi off dari mengajar, hehe. Semua itu dilakukan hanya untuk merawat dan membesarkan sikecil. Karena memang kami memilih untuk tidak memakai jasa baby sitter kala itu jadi semua hal kami lakukan bersama. Iya kami, karena kami berbagi tugas bersama agar pekerjaan rumah menjadi lebih ringan. Keseharian yang dijalani full mom, memang seputar dan berkutat dirumah, jika suami yang berbelanja kebutuhan pokok, maka  saya yang memasak, jika suami yang bersih- bersih rumah makan saya yang menyiapkan keperluan anak- anak. 

Terkadang rasa jenuh hinggap karena terus menjalani rutinitas seperti itu. Pada akhirnya sering mengeluh dan tak jarang emosi membludak kala tubuh lelah tak diistirahakan. Sepetinya butuh refreshing? Ya, alhamdulillah suami sangat memahami ia pun mengajak saya juga anak- anak untuk berekreasi. Sejenak meninggalkan rutinitas. Ah, ibu mana yang tak suka jika diajak jalan-jalan, pasti semua suka kan? Hehe. 

Setelah jalan-jalan atau berekreasi sejenak tentu semangat kembali hadir , akan tetapi hal itu masih saja belum cukup, karena ibu juga ternyata butuh me time atau waktu tanpa mengerjakan pekerjaan rumah atau hari bebas. Dimana ibu bisa jalan-jalan ke mal tanpa dibuntuti anak-anak atau ke salon untuk perawatan, atau mungkin hanya sekedar tidur dirumah tanpa ditangisi anak. Tega sekali ibu meninggalkan anak! Mungkin dibenak kita akan menganggap seperti itu, tapi tidak juga, kamu memang butuh itu agar tetap bugar dan happy saat kembali terjun bersama anak- anak.
Lalu, me time ku seperti apa? 


1. Tidur

Pixabay


Yang satu ini cukup penting karena biasanya waktu tidur ibu berkurang. Jika masih memiliki bayi yang jam tidurnya belum teratur, maka tidur sekitar 30- 60 menit cukup untuk membuat badan kembali segar. Tidurlah ketika sikecil tidur, jika memang sudah lelah dan mengantuk, maka minta suami untuk menjaganya.

2. Bersepeda 
Pixabay

Buat saya bersepedah itu mengasyikan. Biasanya bersepeda berkeliling komplek perumahan di waktu pagi. Tidak lama, hanya sekitar 5-10 menit saja. Kesehatan badan juga terjaga dan kalori terbakar, bisa untuk menguruskan badan juga, hehe.

3. Perwatan Wajah

Pixabay

Ah, yang satu ini favorit banget nih. Kesalon terus perawatan wajah. Walau tidak sering tapi dinanti sekali saat wajah sudah mulai kusam. Pulang dari salon pun suami memuji, katanya makin kinclong, hehe. 



Itulah me time full mom yang pernah saya lakukan. Sederhana tapi bermanfaat dan berefek luar biasa. Tentu tiap orang punya cara me time masing- masing. Yang pasti tetaplah bahagian ya


#ODOP
#Day12
#EstriLookCommunity



You Might Also Like

0 komentar